Film n Musik

Marcello Tahitoe Ungkap Alasan Dirinya Tidak Membawakan Lagu Dewa 19 Saat Konser

entertainment.fin.co.id - 27/02/2025, 13:39 WIB

Foto Marcello Tahitoe (Dokumen Istimewa)

fin.co.id - Marcello Tahitoe, yang dikenal dengan nama panggung Ello, belakangan ini menceritakan keputusannya untuk tidak membawakan lagu Dewa 19 saat konser solo.

Dalam sebuah wawancara, Ello mengungkapkan bahwa ia memiliki prinsip untuk memisahkan karier solo dan kolaborasinya bersama band Dewa 19

“Kalau lagi konser solo, gue nggak pernah bawain lagu Dewa 19 atau karya-karya Ahmad Dhani. Memang nggak mau aja," ungkap Marcello Tahitoe saat dikutip, Kamis 27 Februari 2025.

Disampaikan olehnya secara tegas, keputusan tersebut, menurut Ello, bukan tanpa pertimbangan panjang yang sangat matang.

Advertisement

Elo menyampaikan bahwa dalam penampilannya solo, dirinya ingin memberikan identitas yang berbeda dari saat berkolaborasi dengan Dewa 19. 

“Gue ingin membedakan antara Ello sebagai penyanyi solo dan saat gue tampil bersama Dewa 19,” jelasnya.

Selain itu dirinya juga merasa, keputusan tidak menyanyikan lagu Dewa 19 tersebut terkait dengan aspek profesionalisme dan keadilan di dunia musik. 

“Menurut gue, harga gue nggak setinggi Dewa 19. Kalau gue bawain lagu mereka, yang mengundang mungkin berpikir, ‘Oh, mending ngundang Ello nih.’ Itu nggak fair sama teman-teman di Dewa 19,” kata Marcello Tahitoe.

Meskipun banyak permintaan yang datang padanya untuk membawakan lagu-lagu hits Dewa 19, Ello tetap konsisten untuk menolaknya.

Advertisement

“Untuk lagu yang kita buat bareng, seperti 'Kau Yang Ku Sayang', itu fine, gue bawain karena kita memang nge-cover itu,” terangnya.

Dengan keputusan ini, Ello menunjukkan integritas sebagai seorang musisi yang ingin menjaga keunikan dan nilai jualnya di industri musik.

Selain itu Ello ingin tampil sebagai musisi dengan sangat profesional, tanpa mencampuradukkan karya solo dengan karya bersama Dewa 19.

Tuahta Aldo
Penulis
-->