Film n Musik . 05/05/2025, 16:25 WIB

Tiket Konser Bernadya “Babak Penutup” Sudah Dijual, Cek Harganya di Sini

Penulis : Tuahta Aldo  |  Editor : Tuahta Aldo

fin.co.id - Musisi muda Bernadya siap menutup babak penting dalam perjalanan musiknya, lewat konser solo perdana bertajuk "Babak Penutup : Untungnya, Untungnya".

Konser tunggal Bernadya ini, bakal digelar pada tanggal 20 Juni 2025 di Graha Bhakti Budaya, Komplek Taman Ismail Marzuki, Jakarta.

Juni Concert selaku promotor resmi mengumumkan, bahwa tiket konser sudah bisa dibeli mulai 2 Mei 2025 melalui situs loket.com. 

Jangan sampai ketinggalan, karena tiket Konser Bernadya, dijual selama persediaan masih ada!

Tiga Kategori Tiket Konser Bernadya

Buat kamu yang nggak sabar ingin nonton langsung penampilan Bernadya, berikut pilihan tiket yang bisa kamu sesuaikan dengan budget yang diinginkan:

  • CAT 1 (Front Row) – Rp750.000 (termasuk paket merchandise eksklusif)
  • CAT 2 (Lower Tribune) – Rp600.000
  • CAT 3 (Upper Tribune) – Rp450.000

Cara Beli Tiket Konser Bernadya di Loket.com sangat gampang banget, ini dia langkah-langkahnya :

  • Buka www.loket.com di browser kamu. Cari “Bernadya” atau “Babak Penutup” di kolom pencarian.
  • Klik event konser Bernadya yang muncul.
  • Pilih kategori tiket yang kamu mau.
  • Klik “Beli Sekarang”, lalu isi data diri sesuai petunjuk.
  • Pilih metode pembayaran dan selesaikan transaksi.
  • Cek email kamu untuk menerima e-voucher tiket.

Konser ini menjadi penutup manis dari era album debut Bernadya Sialnya Hidup Harus Tetap Berjalan. 

Dalam konser ini, ia akan membawakan lagu-lagu dari mini album hingga karya terbarunya.

Sebelumnya, Bernadya sukses menggelar showcase “Bertamu” dan tur “Berjalan” di berbagai kota Indonesia, dirinya juga bersiap tampil di Malaysia dalam tur bertajuk “Untungnya, Untungnya”.

Penasaran dengan update konser dan kejutan lainnya dari Bernadya? Follow akun Instagram resmi @juni_concert dan @bernadyaribka. Semua info terbaru bakal diumumkan di sana!

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

Email:fajarindonesianetwork@gmail.com