FIN.CO.ID - Memperoleh tiket pesawat dengan harga yang terjangkau seringkali menjadi tantangan tersendiri bagi para pelancong. Mitos tentang waktu terbaik untuk memesan tiket terkadang membuat proses ini semakin rumit.
Namun, saatnya untuk menghilangkan kesalahpahaman bahwa ada hari ajaib untuk memesan tiket murah. Sebaliknya, kita dapat menggunakan beberapa strategi yang dapat diandalkan untuk mendapatkan penerbangan murah.
Tergantung pada hari apa Anda memesan, ternyata hal tersebut "sedikit atau tidak ada pengaruhnya terhadap harga".
Namun, menurut data Google Flights, harga 1,9 persen lebih murah pada hari Selasa, Rabu, dan Kamis dibandingkan pada hari Sabtu dan Minggu.
Memang, mencari tiket pesawat murah bisa memusingkan, tetapi dengan sedikit pengetahuan dan keterampilan, Anda dapat mengamankan kesepakatan yang menguntungkan. Berikut tips yang bisa Anda simak:
Berlibur saat low season
Berlibur saat low season bisa menjadi salah satu strategi cerdas untuk merencanakan perjalanan yang hemat. Low season adalah waktu di mana destinasi tidak begitu ramai oleh pengunjung, sehingga harga tiket pesawat biasanya lebih terjangkau.
BACA JUGA: Ada Diskon Tiket Pesawat dan Hotel hingga 80 Persen di GOTF 2024, Kesempatan Terbatas
Cari tiket jauh-jauh hari
Selain itu, mencari tiket dari jauh-jauh hari juga merupakan rahasia umum untuk mendapatkan tiket pesawat murah. Mulailah mencari tiket dari 2 atau 3 bulan sebelum rencana bepergian, atau paling lama sekitar 5 minggu sebelum tanggal keberangkatan.
Beli tiket saat tengah malam
Tips lainnya adalah mencari tiket saat malam hari atau tengah malam. Pada periode ini, biasanya terjadi penurunan harga tiket pesawat yang mencapai hingga 10 persen. Dan jangan lupa untuk memanfaatkan platform berbeda untuk membandingkan harga dan mencari promo. Situs atau aplikasi pemesanan tiket pesawat seringkali menawarkan promo-promo menarik yang dapat mengurangi biaya perjalanan.
Pilih maskapai Low-Cost Carrier (LCC)
Terakhir, memilih maskapai tipe Low-Cost Carrier (LCC) juga bisa menjadi opsi untuk mendapatkan tiket pesawat dengan harga yang lebih terjangkau. Maskapai LCC biasanya menawarkan tiket pesawat dengan harga lebih terjangkau karena ruang kaki dan kursi yang lebih sempit.
Dengan menggunakan strategi-strategi ini, Anda dapat meningkatkan peluang untuk mendapatkan tiket pesawat dengan harga yang lebih terjangkau.