Serba Serbi

Tambah Berkembang, BBN Airlines Indonesia Akan Tambah Pesawat Penumpang di Tahun 2024

entertainment.fin.co.id - 16/03/2024, 23:56 WIB

Tambah Berkembang, BNN Airlines Indonesia Akan Tambah Pesawat Penumpang di Tahun 2024

FIN.CO.ID - Simak informasi mengenai BBN Airlines Indonesia berikut ini yang diinfokan akan menambahkan pesawat penumpang di tahun ini.

BBN Airlines Indonesia berencana menambah jumlah pesawat untuk kebutuhan penerbangan komersial menjadi 10 unit selama tahun 2024.


Maskapai BBN Airlines menjadi pendatang baru di Indonesia, yang akan melayani penerbangan komersil -(Dokumen BBN Airlines)-

Saat ini, BBN Airlines memiliki 6 pesawat. 6 pesawat yang sudah ada terdiri dari 3 pesawat untuk penumpang dan 3 pesawat kargo.

Advertisement

Menurut Chairman BBN Airlines Indonesia, Martynas Grigas, dalam tahun ini mereka berencana menambah 10 unit pesawat penumpang, dengan semua pesawat tersebut memiliki tipe yang sama, yaitu Boeing 737-800.

BACA JUGA:

Meskipun begitu, BBN Airlines akan menambah jenis pesawat lainnya di masa yang akan datang. Target mereka adalah mengoperasikan 40 pesawat armada pada tahun 2027.

Pelayanan maskapai ini setara dengan Pelita Air dan Sriwijaya Air, dengan menyediakan snack atau makanan hangat tergantung pada jarak penerbangan.


Maskapai BBN Airlines menjadi pendatang baru di Indonesia, yang akan melayani penerbangan komersil -(Dokumen BBN Airlines)-

Advertisement

BBN Airlines telah mendapatkan sertifikat AOC untuk membuka layanan penerbangan komersial penumpang yang akan mulai beroperasi pada Maret 2024.

Meski demikian, rute penerbangan domestik yang akan dibuka masih dalam tahap penggodokan dan belum dapat diungkapkan secara detail.

Brigita
Penulis
-->