Selebriti . 11/03/2025, 13:17 WIB
Penulis : Mihardi | Editor : Mihardi
fin.co.id - YouTuber sekaligus selebgram, Ria Ricis kembali menjadi sorotan setelah mengungkapkan pengalaman pahitnya saat melaporkan suatu kasus ke pihak kepolisian. Ricis mengaku sempat dimintai uang sebesar Rp10 juta oleh polisi dengan alasan untuk keperluan alat-alat penyelidikan.
Dalam sebuah perbincangan yang beredar di media sosial, Ria Ricis menceritakan kejadian yang dialaminya saat mencoba meminta perlindungan hukum. Ia terkejut ketika ada permintaan uang yang disebut sebagai biaya untuk perlengkapan penyelidikan.
"Pernah laporin akun haters di Polres Depok, depan ITC tahu kan?" ujar Ricis dalam cuplikan video yang dibagikan ulang oleh akun @pembasmi.kehaluan.reall, Selasa 11 Maret 2025.
"Sama Kanit-nya langsung, dimintain duit. Alasannya untuk alat-alat atau apa gitu," sambung Ricis.
Namun saat itu, Ricis berusaha berpikiran positif dan akhirnya memberikan sejumlah uang yang diminta hingga totalnya mencapai Rp10 juta.
"Tapi mungkin memang itu rules-nya ya jadi aku kasih lah totalnya Rp10 juta," kata adik pendakwah dan artis Oki Setiana Dewi ini.
Hingga akhirnya, Ricis mulai merasa curiga lantaran sang oknum polisi tersebut terus-terusan meminta sejumlah uang. Padahal kasus yang ia laporkan tersebut sepertinya sama sekali tak ada kemajuan.
"Abis itu udah, karena dia minta lagi, minta lagi, minta lagi, ya udah aku cuekin saja," ucap ibu satu anak ini.
(Hasyim Ashari)
PT.Portal Indonesia Media