Film n Musik . 24/04/2025, 14:31 WIB

Mengenang Ricky Siahaan, Sosok Penting Musik Metal di Indonesia

Penulis : Tuahta Aldo  |  Editor : Tuahta Aldo

fin.co.id - Kabar duka datang dari dunia musik Tanah Air, gitaris band metal Seringai, Ricky Siahaan, tutup usia usai tampil dalam festival musik Gekiko Fest di Tokyo.

Ricky Siahaan meninggal dunia secara mendadak pada Sabtu 19 April 2025 malam waktu Jepang, akibat terkena serangan jantung usai manggung.

Kepergian musisi yang dikenal sebagai salah satu pilar penting skena metal Indonesia ini meninggalkan duka mendalam, baik bagi rekan band, komunitas maupun penggemarnya.

Sosok Penting Musik Metal di Indonesia

Mempunyai nama lengkap Ricardo Bisuk Juara Siahaan, ia dikenal sebagai sosok multitalenta yang tak hanya berkarya di panggung musik, tapi juga aktif dalam dunia media massa dan perfilman.

Ricky merupakan salah satu pendiri Seringai pada tahun 2002 bersama Arian 13, Edy Khemod, dan Toan Sirait yang kemudian digantikan oleh Sammy Bramantyo.

Sebelumnya, ia telah meniti perjalanan panjang di dunia musik dengan membentuk band Chapter69 pada 1995 bersama Desta dan Cliff Rompies. 

Selain itu ia juga tercatat pernah menjadi bagian dari Buried Alive dan Stepforward, sebelum akhirnya menetap di grup band Seringai.

Bersama Seringai, Ricky telah merilis berbagai karya lagu keras yang memperkuat posisi band tersebut sebagai ikon musik metal Indonesia. 

Album mini "High Octane Rock" (2004) menjadi pembuka, disusul album penuh seperti "Serigala Militia" (2007), "Taring" (2012), dan "Seperti Api" (2018).

Popularitas Seringai meroket hingga ke mancanegara, salah satu pencapaian paling membanggakan adalah ketika menjadi band pembuka konser legendaris Metallica di Jakarta pada 2013.

Jejak di Media dan Perfilman Indonesia

Tak hanya di musik, Ricky juga dikenal luas di dunia media. Ia pernah menjadi produser radio MTV on Sky pada 2002 dan kemudian bergabung dengan majalah Rolling Stone Indonesia sebagai editor pada 2005. 

Kariernya di media terus menanjak hingga dipercaya menjadi managing editor hingga majalah tersebut berhenti terbit pada tahun 2017.

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

Email:fajarindonesianetwork@gmail.com