Film n Musik . 15/11/2025, 18:33 WIB
Penulis : Tuahta Aldo | Editor : Tuahta Aldo
fin.co.id - Para penggemar ONE OK ROCK, siap-siap! Konser legendaris band rock asal Jepang ini akhirnya kembali ke Indonesia.
Live Nation dan TEM Presents baru saja mengumumkan jadwal penjualan tiket untuk konser ONE OK ROCK DETOX ASIA TOUR 2026 yang akan digelar di Jakarta.
Berdasarkan rilis yang diterima, tiket konser tersebut akan mulai dijual pada 4 Desember 2025 pukul 10.00 WIB melalui situs resmi di www.oorinjakarta2026.com.
Jadi, pastikan koneksi internetmu siap untuk berburu tiketnya!
Buat kamu yang sudah lama menunggu aksi Taka dan teman-teman di panggung Jakarta, ini jadi kesempatan yang nggak boleh dilewatkan.
Tempat dan Tanggal Konser ONE OK ROCK Jakarta
Konser ONE OK ROCK DETOX ASIA TOUR 2026 di Jakarta, bakal digelar di Indonesia Arena, Senayan pada Sabtu, 16 Mei 2026.
Jakarta menjadi salah satu kota terakhir dalam rangkaian tur besar mereka di Asia, setelah sebelumnya mereka akan tampil di Bangkok, Seoul, Manila, Singapura, Taipei, Kuala Lumpur, Hong Kong, dan Shanghai.
Jadi, ini adalah kesempatan terakhir bagi kamu yang belum sempat melihat penampilan mereka di kota-kota lain!
Sudah siap jadi bagian dari konser paling ditunggu tahun depan? Berikut ini adalah harga tiket resmi berdasarkan kategori tempat duduk di ONE OK ROCK DETOX ASIA TOUR 2026 Jakarta
Harga One Ok Rock Tour 2026 Jakarta
Hal-Hal yang Perlu Diperhatikan
Buat kamu yang sudah siap untuk membeli tiket, ada beberapa hal penting yang perlu diperhatikan :
PT.Portal Indonesia Media