Tegas! Kurnia Meiga Tolak Mentah-Mentah Ajakan Datang ke Podcast Denny Sumargo

Tegas! Kurnia Meiga Tolak Mentah-Mentah Ajakan Datang ke Podcast Denny Sumargo

Kurnia Meiga dan Istrinya--Instagram

FIN.CO.ID - Mantan anggota Timnas Indonesia, Kurnia Meiga dengan menolak mentah-mentah hadir di podcast Denny Sumargo. 

Bahkan, Densu sapaan akrabnya sudah mencoba menghubungi mantan penjaga gawang Timnas tersebut.

Padahal, niat Denny Sumargo sangat baik dengan tujuan agar memberikan dua pandangan kepada masyarakat. Namun, Kurnia Meiga kukuh tidak mau hadir pada podcast Denny Sumargo.

Sebab, Denny Sumargo hanya tidak mau memberikan kesan keberpihakan kepada mantan istri Kurnia Meiga, Azhiera Adzka Fathir saja. Tetapi, Densu sapaan akrabnya juga ingin mendengarkan klarifikasi dari sudut pandang Kurnia Meiga.

"Ada, sempet hubungin langsung mas Kurnia kalo ada waktu yok datang ke tempat saya jadi saya juga bisa two side," ujar Densu saat ditemui di kawasan Pancoran, Rabu (13/3/2024).

"Jangan sampe kesannya saya berpihak ke siapa gitu enggak. Beliau menyatakan kepada saya untuk sekarang ini tidak, dan seperti yang saya tangkap beliau tidak mau membicarakan hal itu, jadi saya pikir saya tidak mau maksa," tuturnya.

BACA JUGA:

Lebih lanjut, Denny Sumargo tidak ingin muncul citranya seolah jelek di pihak keluarga Kurnia Meiga. Pasalnya, Densu tahu betul berada di posisi sulit seperti Kurnia Meiga dan Azhiera Adzka Fathir.

"Saya juga tidak ingin mas Kurnia berpikir kalo saya mau jahatin beliau, sama sekali tidak. Saya tau bagaimana pahitnya berada di posisi yang tidak enak," tuturnya.

"Dan kalo ditanya apakah benar 100 persen hanyaa mereka yang tahu. Tapi biar bagaimanapyn saya tidak mau masyarakat melihat ini sebagai ajang pembenaraan karena ketika ada perpisahan semuanya rugi termasuk anak-anak," pungkasnya.(hasyim ashari)

 

Gatot Wahyu

Tentang Penulis

DAPATKAN UPDATE BERITA TEKNO LAINNYA DI

google news icon

Sumber:

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan Redaksi FIN
Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.