fin.co.id - Mengembangkan kemampuannya di dunia tarik suara, Prilly Latuconsina kini merilis lagu bertajuk "Tuk Singgah" bersama grup musik Daun Jatuh.
Prilly Latuconsina mengaku bahwa dirinya merupakan salah satu penikmat musik Daun Jatuh, hingga pernah menggunakan lagu mereka untuk latar musik Instagram Story.
“Aku pernah pakai lagu Daun Jatuh di Insta Story. Namanya milenial, kalau posting langit harus ada lagu galau. Aku pernah pakai lagunya yang Tak Selaras,” ungkap Prilly Latuconsina saat dikutip, Sabtu 9 November 2024.
Kebiasaan Prilly Latuconsina itu diketahui oleh Barry Maheswara dari pihak Warner Music Indonesia, sehingga disodorkanlah demo single "Tuk Singgah".
Baca Juga
- Profil Ari Jamasari: Pemeran Gobang di Preman Pensiun yang Telah Meninggal Dunia
- Kabar Duka Dedi Mochamad Ari alias Gobang 'Preman Pensiun' Meninggal Dunia Saat Sedang Syuting di Bandung
“Awalnya cuma disuruh dengerin demonya, ‘Lo suka apa nggak?’. Terus aku bales pakai caps lock, ‘Ya Allah sedih banget’. Akhirnya ya udah, ‘Collab yuk?’,” jelasnya.
Prilly Latuconsina mulanya tidak langsung menerima tawaran kolaborasi itu, karena dirinya masih kurang percaya diri tampil sebagai penyanyi.
“Kalau film bisa diulang, yang lihat cuma kru. Kalau nyanyi kan beda, aku belum biasa berdiri di atas panggung sendiri,” ucapnya.
Namun Prilly Latuconsina sudah jatuh hati dengan lagu Tuk Singgah, karena ada lirik dalam lagu yang sangat dekat dengan cerita cinta Prilly.
“Sebenernya salah satu alasan ngeiyain karena ya aku ngerasa dekat banget sama lagunya. Aku tuh kalau nulis lagu, puisi, film udah pasti ada relate-relate dikit,” tuturnya.
Baca Juga
- Raffi Ahmad Tak Peduli Harta Kekayaan Rp1 Triliun, Ini Alasan Mengapa Uang Bukan Prioritas Utamanya!
- Link Video Bulan Sutena 1 Menit 14 Detik Bikin Penasaran, Warganet Ramai Mencari!
Kini lagu baru dan video musik "Tuk Singgah" sudah dapat didengar di berbagai platform streaming musik, seperti Spotify dan YouTube Music.
Selanjutnya Daun Jatuh juga akan merilis album mini ke-3 mereka bersama label musik Warner Music Indonesia, tepatnya pada awal tahun 2025.
Rencananya lagu dengan Prilly Latuconsina "Tuk Singgah" bersama dengan 6 lagu lainnya, juga akan masuk ke dalam album mini baru Daun Jatuh.