Gosip

Suka Dengan Happy Asmara, Gilga Sahid Lihat Ciri Ciri Wanita Tersakiti

entertainment.fin.co.id - 20/12/2024, 13:03 WIB

Happy Asmara dan Gilga Sahid (Dokumen Istimewa)

fin.co.id - Membuat konten podcast di YouTube dengan membahas tentang masa lalu, Happy Asmara bersama sang suami, Gilga Sahid saling berbagi cerita.

Dalam konten YouTubenya, Happy Asmara sempat mengungkapkan bahwa Gilga Sahid yang memiliki banyak mantan, sementara dirinya sedang jomblo.

"Jangan soal jomblo, kamu memang didekati banyak laki-laki tapi ya cuma didekati aja, nggak ada yang berani menikahi kamu," jawab Gilga Sahid kepada Happy Asmara, Jumat 20 Desember 2024.

Menurutnya ia sudah melihat Happy Asmara sudah menunjukkan ciri ciri wanita yang tersakit, didekati laki laki namun tak pernah berlanjut ke arah yang serius.

Baca Juga

"Aku sudah sadar ini jejak-jejak wanita tersakiti, sedih sekali orang ini (Happy Asmara). Sini aku tolong, kubilang. Kelihatan lo kamu itu," tuturnya.

Meski begitu Gilga Sahid mengungkapkan, bahwa ia merasa tidak mungkin dapat menikahi Happy Asmara yang kala itu masih berpacaran dengan Denny Caknan.

"Karena aku berpikir pada saat itu nggak mungkin. Nggak mungkin bisa menikahi," ucap Gilga Sahid.

Siapa sangka Gilga Sahid yang harus menahan perasaan akhirnya terwujud, hingga resmi menikah dengan Happy Asmara pada 22 Juni 2024.

Pernikahan ini sempat mengejutkan banyak penggemar, karena Happy Asmara sempat berpacaran lama dengan penyanyi dangdut koplo, Denny Caknan.

Baca Juga

Saat itu hubungan Happy Asmara dengan Denny Caknan sudah kandas, lalu Denny Caknan terlebih dahulu menikah dengan Bella Bonita pada 7 Juli 2023.

Tuahta Aldo
Penulis
-->