Selebriti

Abdee Memastikan Akan Tetap Tampil di Konser Ulang Tahun Slank ke 41

entertainment.fin.co.id - 30/12/2024, 15:54 WIB

Foto Abdee Negara (Dokumen Istimewa)

fin.co.id - Abdee Negara memastikan tetap akan tampil bersama Grup Band Slank, saat perayaan konser ulang tahun ke-41 bertajuk Pasar Malam Empat Satoe.

Konser ulang tahun yang akan digelar di JIExpo Kemayoran Jakarta pada 4 Januari 2025 tersebut, menjadi kado spesial bagi seluruh Slankers di Indonesia.

Kepastian akan tetap tampil pada konser ulang tahun Slank itu, disampaikan langsung oleh Abdee usa proses penyembuhan karena gagal ginjal dan autoimun.

"Insyaallah (personel) lengkap, karena sekarang saya sudah proses penyembuhan," ungkap Abdee saat dikutip, Senin 30 Desember 2024.

Advertisement

Abdee mengungkapkan bahwa belakangan ini dirinya telah aktif melakukan latihan fisik, serta kembali ke studio bersama Slank untuk berlatih.

"Selain latihan gitarnya, latihan musiknya, saya juga latihan fisik. Jadi, insyaallah tanggal 4 ini bisa, siap," ucapnya.

Sebelumnya Abdee Negara sempat menjalani perawatan di rumah sakit sekitar 1 bulan, karena kondisinya sempat terus mengalami penurunan.

Musisi berusia 55 tahun itu harus dirawat di rumah sakit, karena kondisi autoimun yang diidapny akibat transplantasi ginjal yang sempat ia jalani pada tahun 2016.

Kini dirinya mulai pulih usai menjalani perawatan dari tim dokter, Abdee kini diizinkan rawat jalan sambil cuci darah 2 pekan sekali.

Advertisement

Abdee dipastikan akan hadir dalam Pasar Malam Empat Satoe, yang digelar sebagai tanda perayaan 41 tahun Slank yang akan ulang tahun pada 26 Desember 2024.

Pasar Malam Empat Satoe akan menggabungkan suguhan konser dengan pasar malam, yang akan diramaikan wahana permainan di sekitar panggung.

Penampilan konser ulang tahun Slank juga akan turut diramaikan dengan sederet musisi pembuka, mulai dari Feel Koplo, NDX AKA, dan Idgitaf.

Tuahta Aldo
Penulis
-->