Selebriti

Dipastikan Tetap Tampil, Ini Persiapan Abdee Untuk Konser 41 Tahun Slank Usai Dirawat

entertainment.fin.co.id - 30/12/2024, 16:19 WIB

Foto Abdee Negara (Dokumen Istimewa)

fin.co.id - Jelang konser ulang tahun ke 41 Slank bertajuk Pasar Malam Empat Satoe, Abdee Negara memastikan tetap akan tampil usai menjalani perawatan. 

Abdee mengungkapkan telah melakukan beberapa persiapan jelang konser, bahkan beberapa kali ikut tampil di panggung setelah keluar rumah sakit.

"Sudah uji coba beberapa kali di beberapa show dan hasilnya oke. Habis main enggak terlalu pusing, jadi aman, insyaallah aman," ungkap Abdee saat dikutip, Senin 30 Desember 2024.

Menurutnya, kondisi tubuh yang masih baik setelah manggung menjadi salah satu alasan dirinya akan kembali beraksi di konser Pasar Malam Empat Satoe Slank.

Advertisement

Dirinya juga memastikan tidak membutuhkan perawatan khusus untuk aktivitas sehari-hari, namun tim dokter meminta untuk menjaga pola makan dan istirahat cukup.

"Enggak ada persyaratan khusus, paling kalau untuk saya sendiri jaga makan, istirahat cukup, ada beberapa yang enggak boleh sama dokter. Itu aja sih, simpel," ucapnya.

Abdee dipastikan akan tampil dalam Pasar Malam Empat Satoe, yang digelar sebagai perayaan 41 tahun Slank yang ulang tahun pada 26 Desember 2024.

Konser ulang tahun Slank tersebut juga akan turut diramaikan dengan sederet musisi pembuka, mulai dari Feel Koplo, NDX AKA, dan Idgitaf.

Pasar Malam Empat Satoe menggabungkan suguhan konser dengan pasar malam, yang nantinya akan diramaikan wahana permainan di sekitar panggung.

Advertisement

Sebelumnya Abdee Negara sempat menjalani perawatan di rumah sakit sekitar 1 bulan, akibat kondisi kesehatannya terus mengalami penurunan.

Abdee harus dirawat di rumah sakit karena kondisi autoimun yang diidapnya, akibat transplantasi ginjal yang sempat dijalani pada tahun 2016.

Kini abdee mulai pulih usai menjalani perawatan dari tim dokter, sehingg diizinkan untuk rawat jalan sambil cuci darah 2 pekan sekali.

Tuahta Aldo
Penulis
-->