fin.co.id – Kabar mengejutkan datang dari Aurelie Moeremans. Pemain film yang terkenal lewat perannya di Kuntilanak ini baru saja mengalami kecelakaan mobil saat berada di Amerika Serikat bersama suaminya, Tyler Bigenho.
Melalui akun Instagram Stories miliknya, Aurelie membagikan kondisi mobil yang ringsek di bagian belakang akibat kecelakaan tersebut.
Aurelie mengungkapkan bahwa meski kondisinya sempat membuatnya khawatir, dia bersyukur karena tidak ada pendarahan serius.
“Makasih semuanya yang sudah tanya keadaan kita! Kita aman, hasil dari RS aku gegar otak tapi nggak ada pendarahan dalam untungnya,” tulis Aurelie dengan singkat, namun penuh rasa syukur.
Baca Juga
- Profil Ari Jamasari: Pemeran Gobang di Preman Pensiun yang Telah Meninggal Dunia
- Kabar Duka Dedi Mochamad Ari alias Gobang 'Preman Pensiun' Meninggal Dunia Saat Sedang Syuting di Bandung
Bergelut dengan Gegar Otak, Aurelie Masih Bisa Tersenyum
Meski didiagnosis mengalami gegar otak, Aurelie Moeremans tetap merasa lega karena hasil pemeriksaan menunjukkan tidak ada pendarahan yang membahayakan.
"Jadi boleh pulang dan harus istirahat yang banyak kata dokter," lanjutnya di media sosial.
Tak hanya Aurelie, suaminya, Tyler Bigenho, juga mengalami cedera. Tyler mengeluhkan rasa sakit di punggung yang menjalar hingga ke kaki.
“Kalau suami sakit punggung sampai ke kaki tapi aman kok dia,” terang Aurelie dalam ceritanya, memberikan sedikit ketenangan kepada para pengikutnya yang khawatir.
Pernikahan Bahagia, Kecelakaan Menghantui di Hari-Hari Pertama
Peristiwa ini datang di tengah kebahagiaan mereka, setelah Aurelie Moeremans dan Tyler Bigenho baru saja menikah pada 30 Desember 2024 di Amerika Serikat.
Baca Juga
- Raffi Ahmad Tak Peduli Harta Kekayaan Rp1 Triliun, Ini Alasan Mengapa Uang Bukan Prioritas Utamanya!
- Link Video Bulan Sutena 1 Menit 14 Detik Bikin Penasaran, Warganet Ramai Mencari!
Pernikahan mereka yang sempat menjadi sorotan kini harus diwarnai dengan kecelakaan yang menambah beban pada hari-hari bahagia mereka.
Meski begitu, dengan semangat yang kuat, mereka berdua kini mulai fokus pada pemulihan dan berharap bisa segera pulih sepenuhnya. (*)