fin.co.id - Usai menjalani hukuman selama 1 tahun, Model Siskaeee akhirnya menghirup udara bebas dan langsung mengungkapkan perubahan penampilan saat ini.
Wanita bernama asli Fransisca Chandra Novitasari mengungkapkan, kondisi badannya menggendut dan berat badannya naik sekitar dari sebelumnya.
"Perubahan fisik menjadi lebih bulat dan berat, naik kurang lebih 8 kg. Jadi sekarang makin chubby dan unyu-unyu, makin gemesin pokoknya," ungkap Siskaeee saat di kutip, Selasa 25 Februari 2025.
Melihat kondisinya yang semakin menggendut, Siskaeee pelan-pelan mau menurunkan berat badan dan ingin terlihat ideal lagi.
"Ya nanti mau nge-gym habis ini," jelasnya.
Siskaeee mengaku dirinya telah melakukan ritual buang sial, setelah sebelumnya 1 tahun merasakan dinginnya jeruji besi Rutan Pondok Bambu.
"Ritual buang sial adalah mandi dan buang baju yang melekat di pantai Ancol, supaya kasus ini adalah yang terakhir dan tidak akan terulang lagi," kata Siskaeee.
Baca Juga
Usai keluar dari penjara, Siskaeee akan kembali membuat konten di media sosial dengan konsep baru yang lebih fresh, serta dapat diterima dengan baik oleh masyarakat.
"Mau bikin Instagram dan TikTok dengan konsep daily life of new Siskaeee. Terus Siskaeee windows untuk konten review vila dengan objek yang eksotis tentunya," ucapnya.
Sebelumnya Ditreskrimsus Polda Metro Jaya menetapkan 11 pemeran film porno rumah produksi Kelas Bintang, Jakarta Selatan, sebagai tersangka.
Total 11 tersangka terdiri dari 9 pemeran perempuan dan 2 pria, yang dimana dari 9 pemeran film perempuan tersebut salah satunya Siskaee.
Penetapan tersangka Siskaeee berdasarkan hasil gelar perkara serta alat bukti yang lengkap, untuk menaikan status hukum seluruhnya.