Ini Penyebab Akira Toriyama Meninggal, Profil Singkat Sang Pencipta Dragon Ball

Ini Penyebab Akira Toriyama Meninggal, Profil Singkat Sang Pencipta Dragon Ball

Profil Singkat Sang Pencipta Dragon Ball-(Dokumen Istimewa)-

FIN.CO.ID - Rumah produksi Bird Studio mengumumkan meninggalnya Akira Toriyama, kreator sekaligus pencipta kartun Dragon Ball.

Pengumuman meninggalnya Akira Toriyama, diposting di akun media sosial X (Twitter) Dragon Ball Z pada Jumat, 8 Maret 2024, akibat subdural hematoma akut.

"Kami sangat sedih untuk mengumumkan bahwa kreator manga Akira Toriyama meninggal dunia pada 1 Maret karena subdural hematoma akut. Dia menginjak usia 68 tahun," tulisnya dalam akun.

BACA JUGA :

Dalam keterangannya, masih terdapat beberapa karya Akira Toriyama yang kini masih belum selesai usai ditinggal untuk selama-lamanya.

"Kami sangat menyesal karena beliau masih memiliki beberapa karya yang sedang dalam proses pembuatan dengan penuh semangat. Masih banyak yang ingin dia capai. Namun, dia telah meninggalkan banyak judul manga dan karya seni untuk dunia ini," keterangannya.

Karir Akira Toriyama di Industri Komik Jepang

Akira Toriyama, memulai karir kreator di industri Komik Jepang atau manga pada usia 23 tahun, dengan memulai kontes kreator manga amatir yang digelar Kodansha Weekly Shonen Magazine.

Akira Toriyama, kemudian membangun reputasinya sebagai kreator di Industri Komik Jepang semakin besar, melalui serial manga "Dr. Slump" pada 1980.

BACA JUGA :

Tahun 1984 Kartun Dragon Ball diciptakan oleh Akira Toriyama, lalu semakin berkembang dengan serial Dragon Ball Z dan Dragon Ball Super.

Dragon Ball menjadi inspirasi komikus Jepang populer lainnya seperti Eiichiro Oda, Tite Kubo, dan Masashi Kishimoto yang menggarap komik One Piece, Bleach dan Naruto.

Hingga kini, karya Dragon Ball menjadi salah satu judul manga yang paling terlaris dan paling berpengaruh sepanjang masa dunia Anime.

Tuahta Aldo

Tentang Penulis

DAPATKAN UPDATE BERITA TEKNO LAINNYA DI

google news icon

Sumber:

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan Redaksi FIN
Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.